Selamat Datang Di Blog BU Hera, Anak-anakku yang shaleh dan shaleha,Semoga Ilmunya Bermanfaat^_^

Minggu, 22 Maret 2020

MATERI AJAR TIK KELAS 4

MATERI AJAR PERTEMUAN 13
KELAS 4A
SENIN, 23 MARET 2020


Standar Kompetensi : Menggunakan Program Pengolah Presentasi

Kompetensi Dasar : Menggunakan Program Microsoft Office Power Point 2007

PENGOPERASIAN MICROSOFT OFFICE POWER POINT


BELAJAR Teks Autoshape
Assalamu’alaikum anak-anak bu guru yang shaleh dan shalehah, semoga kita semua selalu diberikan kesehatan dan dalam lindungan Allah SWT..meskipun dirumah, harus tetap semangat ya sayang belajarnya J hari ini qt masih belajar program microsoft office power point 2007 ya…
Kita akan belajar membuat berbagai macam bentuk (Shapes)..pernah denger kan..J
Dibawah ini ibu jelaskan apa itu shapes…

Autoshape adalah satu grup bentuk-bentuk siap pakai yang termasuk bentuk dasar, seperti segi empat, lingkaran, ditambah dengan variasi-variasi garis dan hubungan, panah, symbol flowchart, bintang.  Autoshapes seperti garis dan panah muncul pada slide dalam bentuk utuh namun kita dapat menggerakan, merotasi dan mengubah ukurannya.
Nah, sudah tau kan apa itu autoshape..dan sekarang kita akan belajar bagaimana cara menampilkan dan membuat berbagai macam bentuk.

Cara menampilkan shapes

  1. KLIK MENU INSERT
  2. KLIK SHAPES
  3. PILIH SHAPES SESUKAMU
PRAKTEK YUK..
BUAT 4 SLIDE PADA PROGRAM POWER POINT TENTANG SILSILAH KELUARGA



*catatan : bagi siswa yang tidak menggunakan laptop atau komputer, bisa membuat contoh seperti slide diatas didalam buku tulis komputer ya..dibuat seperti gambar diatas.

LATIHAN SOAL!(KERJAKAN DIBUKU LATIHAN KOMPUTER)

  1. SEBUTKAN CARA MENAMBAHKAN SLIDE PADA POWER POINT?
  2. APAKAH YANG DIMAKSUD DENGAN AUTOSHAPE?
  3. BAGAIMANA CARA MEMBERI DESAIN WARNA PADA SLIDE?
  4. SEBUTKAN CARA MEMBERI ANIMASI PADA TULISAN?
  5. SEBUTKAN CARA MENAMPILKAN SHAPES?
*GOOD LUCKJ*

Bila sudah selesai, hasilnya difoto dan dikirimkan ke WA buguru ya nak.. 

==========SELAMAT BELAJAR==========

Tidak ada komentar:

Posting Komentar