MATERI AJAR PERTEMUAN 13
Kelas 6
Selasa, 15 Oktober 2019
MEMBUAT DOKUMEN HTML
Standar Kompetensi : Membuat web sederhana menggunakan HTML
Kompetensi Dasar : Mendemonstrasikan Pembuatan website sederhana menggunakan program notepad
Membuat List (Daftar Item)
Ø Membuat list dengan Bullet (Unordered List)
Untuk membuat list dengan bullet digunakan tag <ul> dan pada akhir daftar diakhiri dengan tag </ul>. tag <li> digunakan untuk membuat setiap item dari list.
Jenis bullet dapat ditentukan melalui atribut type pada tag <ul>. kemungkinan nilai untuk atribut type :
Nilai untuk Type
|
Bentuk Bullet
|
“DISC”
|
·
|
“CIRCLE”
|
o
|
“SQUARE”
|
§
|
Ø Membuat list dengan nomor (Ordered list)
Untuk membuat daftar item dalam bentuk nomor digunakan tag <ol> dan pada akhir daftar diakhiri dengan tag </ol>. tag <li> digunakan untuk membuat setiap item dari list. untuk mengganti nomor dalam daftar item, digunakan atribut type pada tag <ol>. Kemungkinan nilai dari Atribut Type adalah :
Nilai
|
Keterangan
|
“A”
|
Huruf Kapital
|
“a”
|
Huruf Kecil
|
“I”
|
Angka romawi dengan huruf kapital
|
“i”
|
Angka romawi dengan huruf kecil
|
Tidak ada komentar:
Posting Komentar