Selamat Datang Di Blog BU Hera, Anak-anakku yang shaleh dan shaleha,Semoga Ilmunya Bermanfaat^_^

Selasa, 03 September 2019

MATERI AJAR TIK KELAS 3

MATERI AJAR PERTEMUAN 8
KELAS 3B
RABU, 4 September 2019

MICROSOFT OFFICE WORD

Standar Kompetensi   : Mengenal Program Pengolah Kata
Kompetensi Dasar       : Mengenal Microsoft Office Word 2007


KISI - KISI ULANGAN HARIAN

MICROSOFT OFFICE WORD

Microsoft Office Word adalah Program Pengolah Kata.


Langkah-langkah membuka Program Microsoft Office Word :
1.        Klik Start
2.        Klik All Program
3.        Klik Microsoft Office
4.        Klik Microsoft Office Word


Menu Bar : Menu Bar adalah deretan menu untuk menjalankan suatu perintah.
Menu Bar pada Microsoft Office Word ada 7, yaitu  :
1.      Home
2.      Insert
3.      Page Layout
4.      References
5.      Mailings
6.      Review
7.      View









Open : Open digunakan untuk membuka dokumen yang sudah pernah disimpan.












Save / Save As : Save / Save As digunakan untuk menyimpan dokumen.
  
MENGENAL FUNGSI KEYBOARD

Mengenal Keyboard sebagai alat yang digunakan untuk mengetik pada program Microsoft Office Word, serta mengetahui Fungsi dari masing-masing tombol yang ada pada Keyboard.



Fungsi-fungsi tombol pada keyboard :

Caps Lock : Digunakan untuk membuat huruf menjadi Kapital.

Backspace : Digunakan untuk menghapus Teks / Bacaan.

Delete : Digunakan untuk menghapus Gambar.

Enter : Digunakan untuk pindah ke baris baru.

Spasi : Digunakan untuk memberi jarak antara teks / bacaan.

Shift : Digunakan untuk membuat simbol (contohnya @ * % & #)

MENGGUNAKAN IKON FONT COLOR

Untuk mempercantik dokumen yang kita buat di Program Microsoft Office Word, kita bisa memanfaatkan / menggunakan ikon yang terdapat pada Microsoft Office Word. Salah satunya yaitu ikon Font Color. Font Color digunakan untuk memberi warna huruf pada dokumen Microsoft Office Word. Sehingga dokumen yang kita buat bisa memiliki huruf yang berwarna warni.
Berikut ini adalah ikon dari Font Color.










Tidak ada komentar:

Posting Komentar